Persiapan Traveling Dengan Teknologi Masa Kini

Berhubung bulan depan bakal traveling sendiri ke negeri orang jadi beberapa minggu ini udah mulai persiapan sedikit-sedikit. Karena trip kali ini lumayan jauh jadi tentu persiapannya tentu ga sedikit. Nah biasanya saya lebih senang go show aja sih, ga terlalu detail asal udah cukup tau harus ke kota mana aja itu udah cukup. Biasanya nyampe sana baru nyari tau harus ke tempat mana aja.

###Tiket Perjalanan Nah ini sih biasanya sudah dibeli jauh-jauh hari. Seperti contoh trip berikutnya bulan depan ini sudah dibeli di AirAsia dari tahun lalu makanya biayanya lebih murah hampir setengah dari harga normal. Nah tiket ini biasanya langsung saya forward ke Tripit untuk mengingatkan saya untuk jadwal penerbangan. Selain itu dari Tripit bisa keliatan kondisi cuaca di kota tujuan kita jadi kita bisa mempersiapkan bawaan kita seperti baju atau jaket sesuai cuaca disana. Nah kalian bisa lihat contoh trip yang direkam di Tripit ini di https://www.tripit.com/trip/public/id/7E2ED9DF47D7

###Kota Tujuan Yang pertama tentunya untuk bisa apply visa kita udah harus udah tau kota mana aja yang akan kita datangi. Ini karena visa mensyaratkan kita udah harus punya tempat tinggal juga selama disana. Jadi harus booking penginapan di awal untuk prasyarat. Nah untuk menentukan kota tujuan biasanya saya ngelakuin hal berikut:

Buka Google Maps dan tandain setiap kota yang akan dikunjungi. Contohnya adalah ini

Nah melihat peta diatas ada beberapa kota yang berjauhan, tentu itu jadi bahan pertimbangan untuk mengeleminasi kota tersebut dari daftar kota yang akan dikunjungi. Setelah daftar kota yang akan dikunjungi sudah fix, saatnya booking hostel di kota-kota tersebut. Biasanya untuk kebutuhan ini saya selalu menggunakan hostelworld.com atau hostels.com. Bagusnya adalah kita cukup membayar 10% dari biaya total jadi kalau ternyata kita batal menginap di penginapan tersebut kita tidak rugi terlalu banyak. ###Aktivitas dan Event Yang Harus Didatangi Biasaya sesampai dikota malam sebelum besoknya bakal keliling kota bakal nyusun itenary apa aja yang akan didatangi di kota tersebut. Nah biasanya nyusun itenary ini saya lakukan di common room hostel sambil ngobrol dengan traveler lain. Nanya-nanya ke traveler lain tempat mana aja yang udah mereka kunjungi. Nah tempat-tempat itu saya susun dalam Google Maps seperti pada saat menyusun kota tujuan. Contohnya seperti di peta ini

Nah selain nanya-nanya ke traveler lainnya tentu sebelumnya udah browsing dan nyari referensi lainnya dari berbagai sumber. Entah itu dari buku, teman yang sudah pernah ke kota itu, dan juga pastinya dari internet. Nah biasanya referensi ini dicatat di Evernote, aplikasi pencatat notes yang tersedia diberagam platform. Jadi kontennya bisa diakses dan di-update dari mana saja baik desktop, mobile, atau web. Evernote juga memudahkan untuk meng-import konten langsung dari website yang ingin kita simpan jadi lebih mudah nantinya untuk mempelajari referensi tersebut.

Nah mungkin itu persiapan sebelum traveling saya dengan memaksimalkan teknologi yang ada. Ada yang bilang kalau traveling sebaiknya menjauhkan gadget dan memaksimalkan offline activity. Memang benar sih, tapi kayaknya untuk budget traveling dan efisiensi waktu akan lebih kebantu dengan teknologi. Itu sih cara saya, bagaimana dengan kalian?